6 Cara Flu Hilang Dengan Cara Alami

Semua orang pasti pernah mengalami flu. Flu dapat mengganggu aktifitas sehari-hari kita karena sistem pernapasan kita sedang terganggu. Flu juga dapat mengakibatkan hidung tersumbat. Dimana ketika kita mengalaminya akan sulit untuk bernapas sehingga ketika tidur pun akan terganggu.


Apalagi ketika keadaan imun kita lagi lemah akan dengan mudahnya tertular flu. Maka hindari penderita flu dengan cara memakai masker penutup hidung, mencuci tangan, hindari udara dingin, makan makanan yang bergizi, berolahraga. Ketika kita sedang flu kebanyakan penderita akan mengalami gejala sakit kepala, hidung tersumbat, demam, batuk, bersin-bersin, menggigil.

Pada pembahasan kali ini penulis akan memberikan beberapa tips mengobati flu dengan cara alami:

1. Minum Air Putih



Air putih sangatlah baik digunakan untuk mengobati berbagai penyakit termasuk flu. Ketika flu dianjurkan untuk minum air putih hangat. Minumlah sesering mungkin. Karena air putih dapat mengatasi dehidrasi pada tubuh. Selain itu air putih hangat juga dapat mencairkan ingus.

2. Mengkonsumsi Sop Ayam



Sop ayam dapat mengobati flu karena di sop ayam terdapat berbagai bahan atau rempah-rempah yang dapat menghangatkan tubuh. Selain itu sop ayam juga mengandung berbagai protein yang berfungsi untuk mengobati flu.

3. Mandi Air Hangat



Penderita flu sebaiknya menghindari udara dingin, termasuk mandi dengan menggunakan air dingin. Mandi dengan air hangat memiliki fungsi untuk selalu menghangatkan tubuh dan uap air hangat tersebut dapat mematikan virus flu tersebut.

4. Aroma Mentol




Aroma mentol sangat baik untuk mengobati flu. Dimana ketika kita hirup maka akan melegakan pernapasan. Aroma mentol dapat berupa minyak kayu putih, balsem atau minyak angin lainnya. Caranya begitu mudah, kita dapat mengoleskannya di bagian dada, punggung,di sekitar area hidung, telapak kaki. Dan dapat juga dilakukan dengan sediakan air hangat kemudian teteskan minyak kayu putih lalu hirup.

5. Istirahat



Mungkin kita mengalami flu mungkin kita sedang mengalami kelelahan sehingga imun kita menjadi lemah dan kita mudah terserang flu. Maka sebaiknya kita beristirahat dengan cukup.

6. Mengkonsumsi Makanan Pedas



Dengan mengkonsumsi makanan pedas rongga hidung akan terasa longgar. Hidung yang tersumbat akan longgar dan ingus pun akan encer. Tapi ingat jangan kebanyakan ntar malah sakit perut.

Itulah informasi mengenai 6 cara flu hilang dengan cara alami. Semoga bermanfaat.

0 Response to 6 Cara Flu Hilang Dengan Cara Alami

Posting Komentar